Koperasi PKK Fitra Mandiri Gelar RAT ke 8 Tahun Buku 2020

Selayar, Waspadapos.com- Koperasi PKK Fitrah Mandiri menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Ke-8, tahun buku 2020, di Gedung PKK Kabupaten Kepulauan Selayar, Ahad (15/8/2020).

RAT tersebut dibuka oleh Ketua TP. PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli selaku pembina koperasi PKK Fitrah Mandiri, yang diikuti oleh pengurus, badan pengawas, anggota dan pendamping dari Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, UKM Kabupaten Kepulauan Selayar.

Sedangkan agenda RAT tersebut adalah menyangkut pertanggungjawaban pengelolaan koperasi oleh pengurus dan pengawas, serta pembahasan rencana kerja koperasi PKK Fitrah mandiri kedepan.

Dikutip dari laporan Ketua Koperasi PKK Fitrah Mandiri Hj. St.Saenab Sudiro bahwa pelaksanaan RAT Ke-8 terlambat dilaksanakan karena kita masih dalam suasana pandemi Covid-19, serta adanya pembatasan-pembatasan kegiatan masyarakat. Untuk itu, peserta RAT juga dibatasi sesuai ketentuan yang berlaku dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Sambutan Ketua TP. PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli mengatakan selaku Pembina Koperasi PKK Fitrah Mandiri mengapresiasi kepada pengurus yang telah bekerja keras sehingga RAT ke-8 Tahun Buku 2020 dapat dilaksanakan.

“Saya cukup memahami dan memaklumi keterlambatan pelaksanaan RAT Tahun Buku 2020, namun kita semua berharap agar pandemi Covid-19 cepat berakhir, sehingga hal yang sama tidak terulang lagi pada tahun tahun berikutnya,” kata Musrifah Basli.

Musrifah Basli mengucapkan selamat melaksanakan RAT semoga melalui Forum ini mampu melahirkan pemikiran – pemikiran kreatif dan keputusan-keputusan positif yang mampu mengakselerasi pengembangan Koperasi PKK Fitrah Mandiri menjadi Koperasi yang maju dan mampu mensejahterakan anggotanya.

Sedangkan Ketua Dekopinda Drs. Hazbullah dalam arahannya mengemukakan agar Koperasi PKK Fitrah Mandiri menyusun program kerja yang mampu dilaksanakan dan sesuai kebutuhan anggota, karena koperasi itu bukan berorientasi keuntungan, tapi berorientasi untuk pelayanan kepada anggota.

Sekadar diwartakan, hadir pula Kadis Perindagkum Drs. Hizbullah Kamaruddin yang sekaligus mambawakan materi, dengan topik memahami koperasi. (Diskominfo- SP/ IM)

Comment