Kapolres Selayar Dampingi Langsung Polisi Cilik Ikuti Lomba di Makassar

SELAYAR,WASPADAPOS.COM- Sebanyak 31 Orang, Polisi Cilik (Pocil) binaan Satuan Lalulintas Polres Kepulauan Selayar, kembali tampil dalam Lomba tingkat Polda Sulsel, hari ini Selasa (17/09).

Tampil mewakili Zona III, anak-anak terlihat antusias dan bersemangat mengikuti lomba. Terlebih lagi, mereka didampingi langsung Oleh Kapolres Kepulauan Selayar AKBP Adnan Pandibu, SH.,S.IK yang berinteraksi langsung dengan anak-anak Pocil, serta memberi motivasi kepada mereka.

Kapolres pun, menyampaikan apresiasinya usai menyaksikan langsung penampilan Pocil Polres Kepulauan Selayar yang tampil memukau.

“ Terima kasih dan apresiasi yang  setinggi-tingginya kami ucapkan kepada Kasat Lantas dan segenap Tim Pelatih Pocil Polres Kep. Selayar, atas dedikasi dan loyalitas dalam menyiapkan dan melatih Tim Pocil anak-anak kita, dengan segala pengorbanan tenaga, waktu dan pikiran.” Kata Kapolres.

AKBP Adnan menegaskan, bahwa untuk hasil bukan yang utama yang terpenting adalah menampilkan yang terbaik.

“Apapun hasilnya, Tim Pocil Polres Kep. Selayar adalah yg terbaik, mereka telah menampilkan sesuatu yang sungguh luar biasa. Terima kasih kami ucapkan kepada segenap orang tua yg telah mendukung dan mendampingi anak-anak kita mulai dari awal sampai saat ini” tambahnya.

Kasat Lantas  Iptu Muaz, S.Sos menjelaskan Lomba Pocil tingkat Polda Sulsel tersebut diikuti 15 Polres yang berhasil lolos dari masing-masing Zona.

“Tadi pagi sekitar  Pukul 09.00 Wita dilakukan pembukaan lomba Polisi Cilik (Pocil) tingkat Polda Sulsel yang dilaksanakan di Mall Pipo Makassar,  dengan diikuti 15 Polres perwakilan dari juara 1,2 dan 3 dari masing-masing zona. Adapun pocil polres Kepulauan Selayar yang mengikuti lomba di Makassar berjumlah 31 orang dengan 16 putra dan 15 putri.” Ungkap Kasat Lantas.

Sejumlah orang tua yang turut mendampingi anak-anaknya tampil dalam lomba ini, menyampaikan bersyukur anaknya bisa masuk Pocil sebagai bentuk pembinaan dan keterampilan anak sejak dini.

Mereka pun menyampaikan apresiasi atas kehadiran langsung Kapolres mendampingi para Pocil.

“ Salut sama Kapolres Selayar, beliau mendampingi para Polisi Cilik bertanding ke Makassar mengharumkan nama daerah. Beliau terlihat betul-betul terbawa emosi menonton Pocil Polres berlomba,  Termasuk para pelatih luar biasa berusaha mempersiapkan para Pocil. Salut saya Bang” kata Arsyil Ihsan, salah seorang Orang tua yang mendampingi anaknya mengikuti Lomba. (Humas-Polres)

Comment