GKSS Massese Baji Serahkan Bantuan Untuk Korban Gempa di Dua Kecamatan Selayar

Selayar, Waspadapos.com- Peduli dan turut merasakan duka, Gereja Kristen Sulawesi Selatan (GKSS) Massese Baji Benteng serahkan bantuan untuk korban gempa bumi di Kecamatan Pasilambena dan Pasimarannu

Ratusan paket bantuan berupa sandang dan pangan hasil donasi para Jemaat GKKS diserah terimakan secara simbolis kepada Sekretaris Kabupaten Kepulauan Selayar, Mesdiyono di Posko Penanganan  Darurat Bencana Gempa (PDBG), Jl. Krg Bonto Benteng, Jumat (24/12/2021).

Mewakili GKSS Benteng Masesse Baji, Yunus,  menyampaikan ucapan turut prihatin dan berduka atas musibah gempa yang menimpah masyarakat pada dua kecamatan di wilayah kepulauan.

“Mewakili Jemaat, kami turut prihatin, dan ikut merasakan duka atas musibah gempa yang melanda saudara-saudara kita di Pulau Pasilambena dan Pasimaramnu” ucapnya disela-sela penyerahan bantuan

Sekda Mesdiyono yang juga selaku Wakil Komanda Satgas PDBG saat penerimaan bantuan menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian dan kepedulian GKSS.

“Atas nama pemerintah dan masyarakat Pasilambena-Pasimarannu, kami ucapkan terima kasih kepada Jemaat GKSS Massese Baji Benteng, semoga bernilai ibadah” ujarnya

Bantuan ini secapatnya akan didistrubikan kelokasi bencana dan selanjutnya disalurkan kepada warga yang tertimpa musibah, lanjutnya.

Sekedar untuk diketahui dampak Gempa Bumi 7.4 SR yang melanda Kecamatan Pasilambena dan Pasimarannu (14/12) mengakibatkan ratusan rumah warga rusak dan hancur serta ribuan masyarakat mengungsi.  (Kominfo-IC)

Comment